Gubernur Al Haris Konsisten Hentikan Angkutan Batubara Jalur Darat

Avatar

- Redaksi

Selasa, 30 Januari 2024 - 23:15

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INSPIRASIJAMBI.COM – Setelah viralnya surat dari Kementerian ESDM yang meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi meninjau kembali kebijakan penghentian angkutan batubara lewat jalur darat, akhirnya mendapat tanggapan dari Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH.

Kepada para awak media yang mewawancarainya usai peresmian Masjid Al Jabbar di Citra Raya City Jambi pada Selasa (30/1/2024), Gubernur Al Haris mengaku telah membaca isi surat dari Dirjen Minerba KESDM tersebut. Menurut Gubernur Al Haris, surat itu berisi permintaan dari KESDM agar Pemprov Jambi mempertimbangkan apakah angkutan batubara akan memakai jalur darat atau jalur air.

BACA JUGA  Anita Yasmin Gesak Pemkab Batang Hari Selesaikan TPP ASN

“Saya sudah baca surat itu. Surat itu kan menegaskan agar pemerintah mempertimbangkan apakah untuk tetap jalannya angkutan itu, baik melalui jalur darat ataupun jalur air,” ungkap Gubernur Al Haris.

Terkait alasan KESDM bahwa akibat penghentian angkutan jalur darat dapat mengganggu pasokan listrik PLN untuk Sumatera. Gubernur Al Haris menjelaskan bahwa saat ini pasokannya tetap berjalan lewat angkutan batubara jalur air.

BACA JUGA  Peduli Bencana, Organisasi WIM Bergerak Salurkan Bantuan di Kerinci dan Sungai Penuh

“Kita masih jalan sampai hari ini, jalur air masih jalan. Artinya, pasokan kita ke PLN masih jalan,” jelas Gubernur Al Haris.

Terkait surat permohonan tersebut, Gubernur Al Haris menegaskan bahwa saat ini Pemerintah Provinsi Jambi akan tetap tegas angkutan batubara melalui jalur air.

“Saya kira sementara waktu pasokan ke PLN tetap jalan melalui jalur sungai, kita tetap mencari solusi terbaik,” tegas Gubernur Al Haris.

BACA JUGA  IWO Batanghari Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan dan Panti Asuhan

Pada kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga menekankan bahwa dalam mengatasi persoalan angkutan batubara ini, pemerintah akan mencari solusi terbaik. Gubernur Al Haris menjamin tidak akan mengambil solusi yang akan membunuh masyarakat.

“Pemerintah bukanlah membunuh rakyat, pemerintah tetap mencari solusi terbaik dari angkutan itu. Jadi sementara tetap kita maksimalkan jalur air itu dulu,” pungkas Gubernur Al Haris.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Hari Pertama Ngantor, Gubernur Al Haris Halal Bihalal Dengan Ratusan Pegawai Pemprov
Gubernur Al Haris Melantik Varial Adhi Putra Sebagai Pj Bupati Tebo
Ketua DPRD Batang Hari Anita Yasmin Hadiri Musrenbang RKPD Kabupaten Batang Hari TA 2025
Gubernur Al Haris Didampingi Sekda Batanghari Tarawih di Desa Malapari
Gubernur Al Haris Berikan Bantuan Sembako Bagi Petugas Kebersihan Kota Jambi
Didampingi Bupati Mashuri, Gubernur Al Haris Serahkan Bantuan Untuk Masjid Saat Safari Ramadhan Ke Bungo
Apresiasi ASN Yang Pensiun, Gubernur Al Haris Berikan Bantuan BPJS Ketenagakerjaan
Sebanyak 78 Kepala Sekolah Dilantik Bupati MFA
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 10 Juni 2023 - 14:35

ADVOKAT TUNGKAL ULU SOROT REALISASI TJSLP/CSR PERUSAHAAN DI TANJUNG JABUNG BARAT BELUM SEPENUHNYA TERWUJUD

Minggu, 21 Mei 2023 - 16:26

SALAH KAPRAH DALAM PENANGANAN HUKUM TERHADAP PENYALAHGUNA NARKOTIKA

Rabu, 7 Desember 2022 - 08:49

Analisis Kekuatan Politik Bakal Calon Gubernur Jambi pada Kontestasi PILKADA 2024 Mendatang.

Kamis, 1 Desember 2022 - 22:15

Peran Media Sosial Dalam Komunikasi Politik

Sabtu, 19 November 2022 - 00:15

PPP Berpotensi Kembali Terbelah di Pilpres 2024

Jumat, 18 November 2022 - 12:04

“Korupsi dan Institusionalisasi Partai Politik”

Kamis, 17 November 2022 - 22:06

Tingkat Literasi Politik Pemilih, Berdampak Pada Pemilu Yang Berkualitas

Rabu, 16 November 2022 - 19:53

SBY-Mega Terlihat Akrab di Bali

Berita Terbaru