TANJABBAR – PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Kuala Tungkal terus melakukan penguatan sistem kelistrikan termasuk kepada sistem yang sudah beroperasi. Kali ini PLN akan melakukan pengoperasian Line 2 Transmisi di gardu Induk Kuala Tungkal, Sabak dan Pelabuhan Dagang.
Manager PLN ULP Kuala Tungkal, M. Mandala Putra mengatakan, kegiatan pemeliharaan ini akan dilakukan pada Sabtu, 8 Februari 2025 pukul 08.00 hingga pukul 17.00 WIB. Seiring dengan dilakukannya pemeliharaan, diharapkan penguatan sistem kelistrikan akan menjadi semakin baik, khususnya di wilayah Kabupaten Tanjab Barat.
“Pemeliharaan ini dilakukan PLN guna memperkuat sistem kelistrikan, mengingat keandalan sistem kelistrikan memegang peranan penting dalam mendukung perekonomian di Kabupaten Tanjab Barat, ini adalah pekerjaan lanjutan dari pekejaan transmisi tanggal 19 desember 2024 kemarin, dan ini sudah memasuki tahap akhir. Pekerjaan akan dilakukan oleh tim Transmisi UPT Jambi” ujar Mandala
“Adapun wilayah yang terdampak pemadaman saat proses pemeliharaan yakni wilayah Kecamatan Tungkal Ilir, Bram Itam, Seberang Kota, Tungkal Ulu, Renah Mendaluh, Muara Papalik, Merlung, Batang Asam dan sekitarnya,” terangnya.