SatBrimob Polda Jambi Kembali Laksanakan Jum’at Berkah Berbagi Nasi kotak LSM MAPPAN dan JPK Laporkan PT CKT Ke KPK RI Bupati Batanghari Ambil Sumpah 846 Orang Tenaga PPPK Formasi Tahun 2023 Ditlantas Polda Jambi Gelar Pelatihan Alat Uji Kebisingan Knalpot Kendaraan Bermotor 1 Tahun Tak Berfungsi, Pengurus Pamsimas Tanjung Pasir Bantah Abaikan Kerusakan Mesin Pompa

Home / Berita / Politik / Tanjabbar

Jumat, 17 Maret 2023 - 00:16 WIB

Bupati Tanjabbar Laksanakan Koordinasi Ke Kantor PLN UP3 Jambi Masalah Listrik Wilayah Ulu.

 

Tanjabbar, – Sering padamnya listrik di beberapa desa wilayah ulu Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) Provinsi Jambi dikeluhkan masyarakat. Hal ini ditanggapi langsung Bupati Tanjabbar Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag (16/03/23).

 

Disampaikan Bupati dirinya tidak tinggal diam dan telah mengunjungi langsung Kantor PLN UP3 Jambi untuk mengatasi permasalahan listrik di Tanjabbar, khususnya di wilayah ulu.

BACA JUGA  Calon Bupati Atau Wakil Bupati Tanjab Barat, Bang Badi Diprediksi Unggul Di Pilkada

 

“Beberapa waktu lalu kami sudah mengunjungi Kantor PLN UP3 Jambi untuk segera memberi kejelasan peresmian Gardu Induk Sambungan Udara Tegangan Ekstra Tinggi (GI Sutet) di Parit 4 Sungai Saren. Karena dengan beroperasinya GI tersebut, otomatis permasalahan listrik di wilayah ulu teratasi,” tutur Bupati.

 

Dalam pertemuan tersebut Bupati juga meminta PLN segera menganggarkan pemasangan listrik untuk 2.904 KK di Tanjabbar yang masih belum teraliri listrik.

BACA JUGA  Bupati Tanjabbar Dan Bupati Tanjabtim, Bersama Gubernur Jambi Sepakat Tunda Pembahasan Batas Wilayah Sampai Pelaksanaan Pemilu 2024.

 

“Rasio elektrifikasi Tanjabbar sudah lebih dari 95%, kami juga baru melakukan pendataan dengan Kepala Desa yang terkompilasi sekitar 2.904 KK dalam wilayah Tanjabbar belum teraliri listrik, ini yang kita minta PLN segera anggarkan agar tidak ada lagi yang tidak menikmati listrik di Tanjabbar,” ujar AnwarSadat.

BACA JUGA  Aksi Pungli di Pasar Angso Duo, 10 Preman Diringkus Ditpolairud Polda Jambi

 

Terkait frekuensi kebakaran yang relatif tinggi di Tanjabbar dikhawatirkan akibat konsleting listrik karena jaringan instalasi listrik yang sudah tua, Bupati juga minta PLN segera menggantinya.

 

“Kami minta PLN segera menjadwalkan pengecekan dan penggantian jaringan instalasi listrik masyarakat tersebut,” pungkasnya.  (Red)

Share :

Baca Juga

Berita

Yogi Kardila Laporkan Pemdes Desa Pematang Tembesu Ke Polres Tanjab Barat

Batanghari

Jalan Masyarakat Dimanfaatkan PT Bohai, Ketua Ikatan Wartawan Online Indonesia Pertanyakan Izin

Berita

Pengamanan KTT ASEAN Di Labuan Bajo, Polri Siapkan 2.627 Personel Dan Satgas.

Berita

Diduga Langgar UU LLAJ, Mobil Dinas Camat Tembesi Ganti Plat Merah ke Profit

Batanghari

Jalan Rusak! Kemacetan Terjadi Dijembatan Sungai Rengas, Belum Ada Perhatian

Daerah

Malam Pengukuhan Paskibra, Camat Tungkal Ulu : Jaga Stamina Jangan Sampai Pingsan Ketika Bertugas

Berita

Bupati Kerinci Adirozal Hadiri Peringatan HKG PKK Ke-51 Tahun 2023

Batanghari

Kepsek SDN 021/1 Buluh Kasab Berang Diduga Atas Berita Bobrok Penggunaan Dana BOS