BATANGHARI – Pemerintah Desa Sungai Puar Menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (MUSRENBANGDes) dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintahan Desa Tahun 2025 dengan tujuan Menyepakati prioritas kebutuhan dan masalah untuk direalisasikan dalam bentuk program maupun kegiatan pada tahun perencanaan atau tahun yang akan datang, Pada Kamis (22/8/2024).
Kegiatan Musrenbangdes yang digelar oleh BPD ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Sungai Puar, Kecamatan Mersam, Kabupaten Batanghari, Jambi, sekira pukul 08.00 WIB.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Camat Kecamatan Mersam, Kasipem Kecamatan Mersam, Kasi PMD Kecamatan Mersam, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepala Desa Sungai Puar, Perangkat Desa, Ketua BPD Sungai Puar, Tenaga Pendamping Desa, Tokoh Adat, Tokah Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pendidik, Kelompok Tani, Kelompok Perempuan dan perwakilan kelompok masyarakat Desa serta tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan itu, Kades Desa Sungai Puar Arbianto, S.E., mengatakan, melalui musyawarah ini kita berharap apa yang kita sepakati pada kegiatan musyawarah ini nantinya agar lebih bermanfaat untuk masyarakat banyak.
“Mudah-mudahan kita berharap rencana pembangunan kedepan desa sungai Puar ini lebih bermanfaat bagi masyarakat sesuai dengan mekanisme yang sudah kita sepakati,” Ujar Arbi.