TANJABBAR – Seolah-olah hadiah penyambutan tahun 2025 PLN ULP Kuala Tungkal berikan kabar baik untuk Masyarakat Tanjung Jabung Barat bagian Ulu, karena Gardu Induk (GI) Pelabuhan Dagang telah aktif. Kendati demikian, Kelistrikan di wilayah tersebut dapat terjamin kehandalannya
Hal tersebut langsung dikabarkan oleh Manager PLN ULP Kuala Tungkal M. Mandala Putra “Saat ini Jaringan Transmisi Gardu Induk Pelabuhan Dagang telah aktif” ungkapnya. Pada Selasa pagi (17/12/2024)
Menurut Mandala Putra, pekerjaan GI Pelabuhan Dagang yang selama ini tertunda namun telah sukses dilaksanakan.
“Alhamdulillah pekerjaan yang selama ini tertunda, tadi malam telah sukses dilaksanakan energize jaringan transmisi SUTT Sabak-Kuala Tungkal dan Pelabuhan Dagang” Ujarnya.
Lebih lanjut Mandala Putra menjelaskan, dan hari ini, kami dari tim Distribusi, PLN Kuala Tungkal gabungan bersama PLN UP3 Jambi, UP2D S2JB dan UID S2JB Palembang akan lanjut melaksanakan Energize Jaringan 20 KV Pelabuhan Dagang yang akan langsung di menyuplai listrik ke seluruh masyarakat tungkal ulu, sekaligus meng-OFF kan Pembangkit Purwodadi.
Mandala Putra berharap masyarakat dapat memaklumi dalam tahap penyesuaian jika ada kendala.
“Dalam pelaksanaannya mungkin akan banyak penyesuaian yang akan dilakukan di lapangan, dalam rangka peralihan dari Pembangkit Isolated Purwodadi ke Sistem Grid PLN. Dan selanjutnya akan dilakukan pengamatan dan evaluasi selama 7 x 24 Jam, sebelum diresmikan nanti” paparnya
Atas hal tersebut, M. Mandala Putra mohon doa masyarakat agar pekerjaan tim PLN ULP Kuala Tungkal dapat berjalan lancar
“Mohon doanya, semoga pekerjaan Tim PLN hari ini bisa berjalan lancar dan sesuai dengan ya g diharapkan. Aamiin” tutupnya