9 Pejabat Utama Polres Batanghari Lakukan Serah Terima Jabatan Kapolda Jambi Pimpin Upacara Hut ke 42 Satuan Pengamanan LSM GPKJ Laporkan Dugaan Mark Up Anggaran HUT Batanghari  Heri Fitriansyah : 21 Usulan Masyarakat Parit Culum 1 Akan Dibawa ke Musrenbang Tingkat Kecamatan Diduga Penggunaan Anggaran Dana Desa di Renah Mendaluh Tidak Ada Pengawasan

Home / Batanghari / Daerah

Jumat, 2 Desember 2022 - 08:20 WIB

Wabup Batanghari Resmikan Bedah Rumah Mustahiq Miskin 

BATANGHARI – Wakil Bupati Batanghari Bakhtiar, meresmikan bedah rumah Mustahiq Miskin dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Batanghari, di Kecamatan Pemayung, Rabu (23/11/2022).

Kegiatan persemian tiga unit bedah rumah itu diisi dengan serah terima kunci rumah secara simbolis kepada warga penerima manfaat oleh Wakil Bupati Batanghari Bakhtiar.

“Dengan terealisasinya bedah rumah ini diharapkan dapat menambah kepercayaan para muzaki untuk selalu membayarkan zakat ke baznas,” kata Wakil Bupati Batanghari Bakhtiar.

BACA JUGA  Eks Kepala Sekolah di Batanghari "Galau" Belum Terima SK Penempatan

Program ini merupakan bentuk perwujudan misi dan tujuan Baznas dalam rangka memaksimalkan pendistribusian dan pendayagunaan dana Zakat, Infak dan Sedekah (ZIS) dan dana sosial keagamaan lainnya untuk membantu meningkatkan kesejahteraan umat dan mengurangi kesenjangan sosial.

Bakhtiar berharap ke depannya Baznas Kabupaten Batanghari menjadi yang terdepan dalam ikut program-program peningkatan kesejahteraan masyarakat di Batanghari.

Sementara itu, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Batanghari, H Baihaqi mengatakan telah menyiapkan sebanyak delapan rumah setiap Kecamatan yang mana setiap Kecamatan hanya ada satu rumah yang akan di bangun.

BACA JUGA  Ditlantas Polda Jambi Atur Jadwal Masuk dan Keberangkatan Angkutan Truk Batubara

Ia menjelaskan, bedah rumah ini di peruntukan bagi warga yang membutuhkan bantuan tersebut dapat mendaftar melalui kelurahan setempat. Namun, tidak setiap pendaftar akan mendapat bantuan.

Untuk itu, tim Baznas akan melakukan survei terlebih dahulu untuk memastikan kondisi rumah, sehingga bantuan dapat tepat sasaran.

BACA JUGA  Program Belajar dan Bermain, Tim PPK Ormawa Imatika UNJA Bersama Anak-anak di Desa Rantau Puri

“Yang pasti kita cek ke lokasi dan memeriksa rumah serta memastikan legalitas lahan atau bangunannya,” katanya

Hingga saat ini, sudah ada enam rumah yang mendapatkan bantuan tersebut di Kabupaten Batanghari, sedangkan untuk dua lagi masih dalam proses pembangunan.

Dengan demikian, kedepannya diharapkan rumah-rumah tersebut dapat lebih layak huni dan aman bagi penghuninya. (Shelly)

Share :

Baca Juga

Batanghari

Festival Kenduri Swarna di Pasar Tembesi Lama Dibuka Oleh Bupati Batanghari

Daerah

Untuk Kehandalan Listrik. PLN Bersama OPD Tanjung Jabung Barat Bersihkan Jalur Jaringan

Batanghari

Sekda Hadiri Sosialisasi GNPIP Kabupaten Batanghari

Berita

Partai Ummat Tanjabbar Minta Pokir DPRD Dihapuskan.

Batanghari

Berakhir, Camat Marosebo Ulu Tutup MTQ ke-30 Tingkat Kecamatan di Desa Batu Sawar

Batanghari

Diduga Disetubuhi Ayah Kandung, Gadis di Batanghari Hamil 4 Bulan

Batanghari

PT. KSJ, Perusahaan Batu Bara, Serobot Kebun Karet Masyarakat. Hingga Warga Ini Dirugikan Ratusan Juta Bahkan Milyaran Rupiah.

Daerah

Polres Tanjabbar Gerak Cepat Tanggapi Pemberitaan Media Reformasi Bangsa Tentang PT. CKT