Wabup Bakhtiar Promosikan Kabupaten Batanghari Pada Beberapa Duta Besar Negara Sahabat

Avatar

- Redaksi

Minggu, 20 Agustus 2023 - 07:32

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INSPIRASIJAMBI.COM – Wakil Bupati Batang Hari H.Bakhtiar, SP memperkenalkan sekaligus mempromosikan Kabupaten Batang Hari kepada beberapa Duta Besar Negara Sahabat bertempat di Anjungan Jambi Taman Mini Indonesia Indah, Sabtu (19/08/2023).

Kegiatan ini merupakan bulan Promosi daerah Propinsi Jambi menampilkan Pargelaran seni dan budaya Kabupaten Barang Hari serta pameran yang ikuti Dekranasda Kabupaten Batang Hari dimana turut hadir Wakil Gubernur Jambi, Managemen Taman Mini Indonesia Indah, Kepala Badan Penghubung Propinsi Jambi dijakarta, Anggota DPD dan DPR RI dapil Jambi, Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur, para Pejabat Daerah Kabupaten Kota dalam Propinsi Jambi, Warga Batang Hari yang berdomisili di Jakarta serta tamu undangan lainnya.

BACA JUGA  Asisten I Setda Batanghari Buka Musrenbang RKPD di Muara Tembesi

Kabupaten Batang Hari merupakan salah satu Kabupaten tertua di Propinsi Jambi dengan Luas wilayah 581.83 KM2 dengan jumlah penduduk 301.700 jiwa.

Dalam sambutan Bakhtiar menyampaikan beberapa peluang investasi dan keunggulan daerah serta UMKM dan produk andalan yang telah mendapatkan HAKI, selain itu ada beberapa sektor peluang investasi yang ditawarkan antara lain pengembangn sektor perkebunan, pertanian, peternakan, perikanan, kehutanan, pertambangan dan energi, properti serta pengembangan sektor pariwisata.

BACA JUGA  Perhatian Tentang Kesehatan Masyarakat, Bupati Batang Hari Gelar Diskusi Bersama Keluarga Besar RS Umum H. Abdoel Madjid Batoe

Potensi besar SDA yang dimiliki Kabupaten Batang Hari tersebut belum terkelola secara optimal, mengingat adanya keterbatasan Pemerintah Daerah dan masyarakat, dalam hal Sumber daya Manusia, modal, ilmu pengetahuan dan teknologi.

Melalui kesempatan yang mulia ini perkenankan kami untuk mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk datang berinvestasi ke daerah kami yang berjuluk “Serentak Bak Regam”.

BACA JUGA  Sah, Azwar Nahkodai Join Batanghari

*Kami siap menyambut kedatangan investor dalam berbagai bidang, terutama dalam hal program hilirisasi komoditas utama yang ada, seperti komoditas kelapa sawit, batubara, hasil perikanan, hasil peternakan dan hasil kehutanan,” Tutup Wabup.

Acara dilanjutkan dengan penampilan Tari Kreasi dan Lagu – lagu yang dibawakan oleh Tim Kesenian Daerah Kabupaten Batang Hari dibawah binaan Ibu Zulva Fadhil sambil menikmati hidangan kue khas “cupak Kapung” dan makanan khas “pecal pati”.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sah, Azwar Nahkodai Join Batanghari
Bupati Fadhil Arief Halal Bihalal Bersama Insan Pers
Bupati Batanghari Ambil Sumpah 846 Orang Tenaga PPPK Formasi Tahun 2023
Pemkab Batanghari Laksanakan Apel Peringatan Hari Otonomi Daerah Tahun 2024
Wabup Bakhtiar Hadiri Pemusnahan Barang Bukti di Kejari Batanghari
Wabup Bakhtiar Hadiri Acara Pelepasan Siswa SMAN 3 Batanghari
Pemkab Batanghari Laksanakan Rakor TPPS Rembuk Stunting
Dimasa Kepemimpinan Fadhil-Bakhtiar, Masyarakat Leluasa Datang ke Rumah Dinas
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 29 April 2024 - 16:13

Sah, Azwar Nahkodai Join Batanghari

Minggu, 28 April 2024 - 14:40

Bocah Kelas 5 SD Di Kelurahan Simpang Tuan Jadi Korban Pencabulan, Pelaku Belum Dilumpuhkan

Minggu, 28 April 2024 - 14:20

PUPR Tanjung Jabung Barat Akan Check Jalan Lintasan Masyarakat Desa Lubuk Bernai – Lubuk Lawas, Begini Kata PJS Kades

Jumat, 26 April 2024 - 21:27

Petugas UPPKB Jambi-Merlung Nyaris Dihantam Truk Ugal-ugalan

Jumat, 26 April 2024 - 16:52

LSM MAPPAN dan JPK Laporkan PT CKT Ke KPK RI

Kamis, 25 April 2024 - 17:01

Ditlantas Polda Jambi Gelar Pelatihan Alat Uji Kebisingan Knalpot Kendaraan Bermotor

Minggu, 21 April 2024 - 13:45

1 Tahun Tak Berfungsi, Pengurus Pamsimas Tanjung Pasir Bantah Abaikan Kerusakan Mesin Pompa

Minggu, 21 April 2024 - 12:28

Lapor Pak Kapolri! Ilegal Drilling di Senami Batanghari Jambi Terus Beraktivitas

Berita Terbaru

Batanghari

Sah, Azwar Nahkodai Join Batanghari

Senin, 29 Apr 2024 - 16:13