Anggota DPRD Tanjab Barat H. Fahrizal Tampung Aspirasi Masyarakat Desa Taman Raja Dalam Reses

Avatar

- Redaksi

Kamis, 6 Februari 2025 - 19:22

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJABBAR – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) Dapil 4 (Empat), H. Fahrizal, S.Pd., menggelar pertemuan reses masa sidang ke-2 (Dua), tahun 2024-2025 di Desa Taman Raja, Kecamatan Tungkal Ulu.

Acara yang berlangsung di aula pertemuan Desa Taman Raja pada Kamis (06/02) ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk perangkat desa, tokoh adat, tokoh agama, serta perwakilan dari Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

Kepala Desa Taman Raja, Mawardi, menyambut baik kedatangan H. Fahrizal beserta rombongan. Dalam sambutannya, Mawardi mengucapkan terima kasih atas kunjungan anggota dewan tersebut, yang dinilai sebagai bentuk kepedulian terhadap aspirasi masyarakat desa.

BACA JUGA :  Direktur RS Suryah Khairuddin Merlung Mengharapkan Tempat Pembuangan Limbah Segera Diadakan

“Saya selaku kepala desa, mewakili seluruh masyarakat Taman Raja, mengucapkan terima kasih kepada Bapak H. Fahrizal, S.Pd., yang telah bersedia datang langsung ke desa kami. Ini adalah kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan usulan, keluhan, dan saran secara langsung kepada wakil rakyat,” ujar Mawardi.

Dalam kesempatan tersebut, H. Fahrizal mengajak masyarakat untuk aktif menyampaikan kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi di Desa Taman Raja. Ia menegaskan bahwa aspirasi yang terkumpul akan dibawa ke sidang DPRD Tanjab Barat untuk ditindaklanjuti.

BACA JUGA :  Ditpolairud Polda Jambi Gelar Buka Puasa Bersama Anak-anak Masjid Al-Ikhlas

“Silakan Bapak-Ibu sekalian menyampaikan usulan dan aspirasi pada pertemuan ini. Kami akan menampung dan membawanya ke sidang DPRD Tanjabbar untuk diusulkan sebagai program atau kebijakan yang dapat membantu masyarakat,” jelas H. Fahrizal.

Pertemuan reses ini menjadi ajang dialog interaktif antara anggota dewan dengan masyarakat. Beberapa isu yang mengemuka antara lain pembangunan infrastruktur desa, peningkatan akses pendidikan dan kesehatan, serta pemberdayaan ekonomi masyarakat. Tokoh masyarakat dan perwakilan kelompok adat juga turut menyampaikan harapan agar program pembangunan dapat lebih merata dan tepat sasaran.

BACA JUGA :  Bupati Fadhil Arief Tegaskan Soal Pendidikan dan Kesehatan

Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam acara ini turut memberikan nuansa aman dan kondusif. Mereka juga menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

Acara reses ini diharapkan dapat menjadi jembatan komunikasi yang efektif antara DPRD Tanjab Barat dengan masyarakat, sekaligus memastikan bahwa aspirasi warga Desa Taman Raja dapat didengar dan diwujudkan dalam kebijakan pembangunan daerah.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tiga Orang Pelaku Penambangan Minyak Ilegal Dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Muara Bulian
Seluruh Karyawan KPAK Tolak Kepemimpinan Saat Dame, Mendukung Binsar Situmorang
Safari Ramadhan Pemkot Sungai Penuh di Masjid Jamik 9 Lurah Kecamatan Koto Baru
Camat Tebing Tinggi Diduga Tidak Berdaya Atas Mangkraknya Pembangunan Gapura Desa Talang Makmur
PT.MPG Resmi Dilaporkan ke Satgas PKH Dugaan Penguasaan Hutan Kawasan Ilegal
Ikatan Keluarga Minang MSU Berikan Ratusan Paket Sembako Kepada Korban Banjir dan Sound Ke Sekolah Swasta
Wakil Walikota Sungai Penuh Hadiri Rakor Persiapan Pengamanan Idul Fitri 1446H/2025 M
Bupati Tanjung Jabung Barat Gelar Safari Ramadhan di Batang Asam, Bagikan Bantuan Sembako dan Dana Masjid
Berita ini 20 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:48

Tiga Orang Pelaku Penambangan Minyak Ilegal Dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Muara Bulian

Jumat, 21 Maret 2025 - 14:25

Seluruh Karyawan KPAK Tolak Kepemimpinan Saat Dame, Mendukung Binsar Situmorang

Kamis, 20 Maret 2025 - 23:19

Safari Ramadhan Pemkot Sungai Penuh di Masjid Jamik 9 Lurah Kecamatan Koto Baru

Kamis, 20 Maret 2025 - 23:02

Camat Tebing Tinggi Diduga Tidak Berdaya Atas Mangkraknya Pembangunan Gapura Desa Talang Makmur

Kamis, 20 Maret 2025 - 22:43

PT.MPG Resmi Dilaporkan ke Satgas PKH Dugaan Penguasaan Hutan Kawasan Ilegal

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:02

Wakil Walikota Sungai Penuh Hadiri Rakor Persiapan Pengamanan Idul Fitri 1446H/2025 M

Kamis, 20 Maret 2025 - 14:29

Bupati Tanjung Jabung Barat Gelar Safari Ramadhan di Batang Asam, Bagikan Bantuan Sembako dan Dana Masjid

Kamis, 20 Maret 2025 - 13:12

BA Mantan Anggota DPRD Tanjab Barat Akan Laporkan Rian Riska Amelia ke Pihak Kepolisian

Berita Terbaru