TANJABBAR – Wakil Bupati Tanjab Barat, H. Hairan, SH secara Resmi membuka Turnamen sepak Takraw Cup I. Acara tersebut digelar dilapangan Takraw tepatnya di Pasar Minggu-Senin Desa Merlung, Kecamatan Merlung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi. Pada Sabtu Petang (29/6/2024)
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Hairan, mengapresiasi kegiatan Olahraga yang dilaksanakan oleh organisasi kepemudaan Karang Taruna tentu selaku Pemerintah Daerah berharap Organisasi Kepemudaan ditempat lainnya juga ikut berpacu dalam mengolahragakan Masyarakat.
“Selaku Pemerintah Daerah Tanjab Barat mengapresiasi kegiatan Sepak Takraw yang di laksanakan oleh Karang Taruna Kecamatan Merlung,” Katanya
Putra daerah kelahiran Dusun Mudo ini mengatakan, olahraga sepak Takraw merupakan olahraga yang menyumbangkan banyak Tropi untuk Tanjab Barat bahkan sampai ketingkat Nasional. Tentu kedepannya berharap Karang Taruna mengajukan Proposal ke Pemerintah Daerah agar ada Pasilitas lengkap bagi Atlit Sepak
Takraw.
“Kedepan diwilayah Ulu harus memiliki Gedung serta Pasilitas lainnya untuk Atlit Takraw.”tambahnya Wabub
Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kecamatan Merlung mengucapakan ribuan terima kasih kepada Pemda Tanjab Barat terutama Wakil Bupati Tanjab Barat yang telah sudi membuka Turnamen Karang Taruna Cup I
“Suatu kemulian dengan hadirnya bapak Wakil Bupati Tanjab Barat H. Hairan, SH di acara Karang Taruna ini.”ujarnya
Ketua Karang Taruna, turnamen kecamatan Merlung ini berharap melalui Tournamen sepak takraw ini bisa melahirkan atlit sepak takraw yang mampu mengharumkan Kabupaten Tanjab Barat di Kancah yang lebih besar lagi.
“Dengan adanya Turnamen Sepak Takraw ini saya berharap akan lahir generasi atlit yang mampu bersaing ditingkat Nasional” tambahnya.
Turnamen Sepak Takraw Karang Taruna Merlung Cup I yang akan berlangsung selama dua (2) hari dan diikuti oleh 34 Club yang berasal dari wilayah Tanjab Barat dan sekitarnya. (Tan.)