TANJABBAR – Bumi subur bertiang emas itulah ungkapan yang pantas untuk disematkan kepada Desa Lubuk Bernai, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi.
Hal itu diketahui sumber daya alam desa tersebut mengandung berbagai aneka ragam kekayaan. Seperti hal nya batu bara atau disebut berlian hitam.
Pada saat ini terdapat 2 lokasi penambangan di desa tersebut. Penambang batu bara ini menggunakan alat berat Excavator dengan berbagai merek.
Menurut warga setempat pemilik tambang batu bara tersebut adalah PT BIP.
“PT BIP yang punya bg” ujar seorang warga.
Kendati demikian tim media ini akan selalu memantau cara kerja tambang batu bara ini dan bagaimana tanggung jawab nya terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar, dan akan di publikasikan pada edisi selanjutnya.
Selain itu, beberapa kelompok pencinta lingkungan akan turut serta mengawasi pelaksanaan pertambangan tersebut demi menjaga lingkungan
Bukankah praktik pertambangan rentan dengan isu merusak lingkungan.
“Kita siap untuk mengawasi” sebut Nedi, Ketua kelompok pencinta lingkungan Tungkal Ulu. (..)