BATANGHARI – Menyambut puncak HUT Kabupaten Batanghari ke-74, Bupati Batanghari Mhd Fadhil Arief membuka lomba bekarang besamo di Kolam Bebean Muara Bulian, Rabu (23/11/2022).
Terlihat ratusan masyarakat ikut dalam keceriaan menangkap ikan dengan menggunakan alat tradisional. Bahkan ibu ibu dan anak anak turun bekarang.
Saat pembukaan turut hadir seluruh Kepala OPD Kabupaten Batanghari, Camat Muara Bulian, Lurah Muara Bulian, Lurah Rengas Condong serta para tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan itu Bupati Fadhil Arief mengajak masyarakat Batanghari sendiri untuk kiranya meramaikan dan sukseskan kegiatan-kegiatan dalam rangka HUT ke-74 Kabupaten Batanghari dengan berbagai macam perlombaan yang pemerintah Kabupaten Batanghari laksanakan.
“Kita sudah menyaksikan lomba bekarang ini adalah budaya kita di dusun tetap kita lestarikan dan kami juga mengajak kepada seluruh masyarakat dan elemen terkait untuk mensukseskan semua event-event dalam rangka HUT ke-74 Kabupaten Batang Hari ini,” ujarnya. (Shelly)